Minggu, 08 Juni 2014

Resync Subtitle Sendiri

RESYNC SUBTITLE SECARA MANUAL DAN SEDERHANA

Pernah mengalami ini? Subtitle film kita keluar terlebih dahulu atau terlambat muncul saat adegan sudah dimulai?
Kalian berpikir subtitle nya kurang pas dan dengan semangat kalian mengganti waktu subtitlenya namun akhirnya menyerah setelah melihat begitu banyak yang harus diubah? Kalian mencoba mencari subtitle lain namun hasilnya sama saja? Hehehe admin juga pernah mengalaminya sob, so how to fix that problem? Checks this out
Pada dasarnya setiap video player yang kalian gunakan memiliki opsi untuk mengatasinya, yang akan admin contohkan adalah GOM player namun caranya sama dengan semua player.
Pertama buka film beserta subtitle yang bermasalah kemudian, klik kanan pada layar kemudian pilih Subtitles, pilih faster atau slower
dan jangan terburu-buru meng-kliknya karena belum tentu resync subtitle akan langsung pas, maka perhatikan symbol untuk faster atau slower nya misalkan di GOM untuk faster adalah tanda “>” sedangkan untuk slower “<” jadi bila belum pas kalian tinggal memencet tanda tersebut pada keyboard kalian.
Nah disitu juga terdapat pilihan untuk ukuran subtitlenya dengan perintah yang berbeda seperti yang diberi tanda kotak merah, bila kalian merasa subtitle kalian terlalu besar atau terlalu kecil tinggal ikuti perintahnya dan kalian dapatkan subtitle sesuai dengan keinginan kalian, jangan ragu untuk mencoba. Selamat mencoba !!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar